Pelatihan atau training GPS/GNSS ini dilaksanakan pada hari Senin-Rabu, tanggal 24-26 Februari 2020 dengan peserta seorang surveyor dari perusahaan Olam International serta trainer Bapak Muhammad Iqbal Taftazani, S.T., M.Eng. dan Praditya Mukti Ali, S.T.
Pelatihan GPS/GNSS ini dilaksanakan selama tiga hari, pada hari pertama peserta diberikan refresh materi yang berkaitan dengan bagaimana dasar dan konsep GNSS, metode pengukuran GNSS, jenis dan tipe elemen dan receiver GNSS, dan lain-lain yang berkaitan dengan GNSS. Kemudian pada hari kedua dan ketiga peserta diberikan materi di lapangan dan pengolahan data. Untuk lebih lengkapnya, berikut hal-hal yang berkaitan dengan materi pada pelatihan GPS/GNSS ini:
- Dasar GPS/GNSS
- Jaring Titik Kontrol GPS
- Dasar dan Konsep GNSS, dan perkembangannnya
- Sistem koordinat & Datum referensi GPS/GNSS
- Sumber-sumber kesalahan dan cara menghilangkannya
- Metode-metode pengukuran GPS/GNSS
- Aplikasi dan pengembangan GPS/GNSS untuk berbagai bidang (khususnya dunia survey pemetaan)
- Pengukuran menggunakan metode Real Time Kinematik (RTK)
- Konsep pengukuran Real Time Kinematik
- Single based dan network based RTK
- Pengetahuan Alat GPS
- Konstelasi dan elemen GPS/GNSS
- Jenis dan tipe receiver GPS/GNSS
- Data koreksi dan model komunikasi
- Pengukuran dengan GPS/GNSS
- Sistem Penomoran dan Pengkodean Detail (Coding)
- Pengukuran dengan metode statik
- Praktikum pengukuran dengan metode stop and go
- Konsep pengukuran Real Time Kinematik
- Pengukuran dengan metode RTK model base-rover (via UHF dan NTRIP)
- Single based dan network based RTK
- Pengukuran terikat dengan stasiun CORS
- Download dan pengolahan data hasil pengukuran